Sabtu, 28 Januari 2017

Tokoh, UlasanKeren! Ternyata 7 Karakter One Piece Ini Memang Ada di Dunia Nyata

View Article
Dari sekian banyak karakter yang pernah muncul dalam komik atau anime One Piece, terdapat minimal 7 karakter One Piece yang ternyata ada tokohnya di dunia nyata lho. Penasaran siapa mereka? Let’s check it out!

1. Gol D. Roger (Levasseur)

Dalam serial manga maupun anime One Piece, Gol D. Roger atau Gold Roger merupakan seorang raja bajak laut legendaris yang disegani dan kematiannya di tangan angkatan laut telah meninggalkan sebuah misteri harta karun terbesar yang bernama “One Piece”. Julukan Raja Bajak Laut disematkan padanya karena ia dan anak buahnya menjadi kelompok bajak laut pertama yang berhasil sampai ke pulau Raftel atau pulau terakhir dalam rangkaian kepulauan di Grand Line.

Dalam dunia nyata, terdapat seorang bajak laut yang legendanya mirip dengan Gold Roger, bernama Oliver Levasseur (lahir sekitar tahun 1688 atau 1690 dan meninggal 7 Juli 1730). Bajak laut ini memiliki nama panggilan La Buse (The Buzzard) atau La Bouche (The Mouth) karena kecepatan serta kekejiannya dalam melawan musuh-musuh yang menyerang. Menurut dugaan, ia menyembunyikan sebuah harta karun terbesar dalam sejarah bajak laut yang diperkirakan berharga sekitar 1 miliar poundsterling dan meninggalkan sebuah kriptogram di tempat harta tersebut berada.

2. Eustass Kid (William Kid)

Kapten Bajak Laut Kid bernama Eustass Kid memiliki kemampuan untuk memanipulasi efek magnet setelah memakan buah iblis. Karakter One Piece ini menjadi salah satu rookie terbaik dengan bountytertinggi di atas 100.000.000 berry (mata uang dunia One Piece) dan masuk ke dalam anggota Supernova.

Pada dunia nyata, terdapat tokoh bajak laut yang juga dijuluki Kapten Kid, yaitu William Kid (Kidd) yang lahir di Dundee, Skotlandia pada tanggal 22 Januari 1645 dan meninggal pada 23 Mei 1701. Pelaut legendaris ini dieksekusi setelah kembali dari perjalanan ke Samudera Hindia karena dituduh sebagai bajak laut. Namun para sejarawan modern percaya bahwa Kapten Kid tidak bersalah dan mereka menemukan bukti bahwa kapten tersebut hanyalah seorang privateer atau pelaut independen, tidak tergantung pada sebuah kelompok bajak laut seperti yang dituduhkan kepadanya.

3. Magellan (Ferdinand Magellan)

Magellan merupakan kepala sipir Impel Down, salah satu penjara terbaik di dunia yang terletak di Calm Belt. Pria ini memakan buah iblis tipe paramecia, Doku Doku no Mi yang memberinya kemampuan untuk memanipulasi racun serta membuat dirinya kebal terhadap segala jenis racun.

Karakter One Piece yang satu ini memiliki nama yang sama persis dengan seorang pelaut legendaris bernama Fedinand Magellan. Ia adalah penjelajah asal Portugis yang lahir pada tahun 1480 dan wafat tanggal 27 April 1521. Tidak hanya berasal dari keluarga mapan, ia juga seorang pelaut yang handal dan bertugas di Armada Angkatan Laut hingga akhirnya Raja Charles I dari Spanyol memberinya tugas untuk menemukan pulau Maluku yang dikenal sebagai pulau rempah-rempah di Hindia Timur.

http://www.alabn.com/karakter-one-piece-dunia-nyata/

Daftar Karakter Anime One Piece Dari Awal Sampai Akhir

View Article
Karakter Utama: Bajak Laut Topi Jerami
Monkey D. Luffy
Tokoh Utama yang bercita-cita menjadi raja bajak laut setelah Shank si rambut merah singgah di pulau kelahirannya, Fusha, ia diberikan topi jerami olehnya sehingga kelak ia harus mengembalikannya jika bertemu lagi. Topi jerami inilah yang kemudian menjadi ciri khasnya. Pemakan buah gomu-gomu, dapat membuat seluruh anggota tubuhnya melar seperti karet, tidak tertembus peluru dan anti listrik, tetapi sangat lemah terhadap senjata tajam.
Roronoa Zoro
Seorang samurai beraliran 3 pedang (santoryuu) yang bercita-cita menjadi pendekar pedang terhebat dengan mengalahkan Juraquile Mihawk salah satu shicibukai dan merupakan pendekar pedang nomor satu.
Nami
Navigator handal yang mampu merasakan perubahan cuaca dengan tubuhnya, ia juga merupakan pencuri walaupun setelah bergabung dengan Luffy kemampuan ini masih sering digunakan. Bercita-cita menggambar peta dunia. Nami juga dapat bertarung menggunakan Perfect Clima Tact buatan Usopp.
Usopp
Penembak jitu di kelompok bajak laut topi jerami. Bercita-cita menjadi pendekar pemberani di seluruh lautan dan ingin pergi ke Pulau Elbaf. Ayahnya, Yasopp, adalah seorang penembak jitu di Kelompok Bajak Laut Shanks. Sangat suka berbohong, dan bercerita yang tinggi-tinggi.
Sanji
Koki yang bercita-cita menemukan lautan legendaris di mana semua sumber bahan makanan berasal, All Blue. Ia juga merupakan murid dari Zeff si Kaki Merah, koki handal dari Restoran Baratie yang dulunya bajak laut. Sanji menggunakan kedua kakinya untuk bertarung dan tidak pernah menggunakan tangannya karena menurutnya, tangan adalah harta karun bagi seorang koki.
Tony Tony Chopper
Dokter yang berwujud rusa kutub super yang memppunyai tujuh wujud perubahan berhidung biru yang mengemban keinginan dari dokter terhebat di dunia dokter Hiluluk, yang bercita-cita menyembuhkan segala penyakit yang ada di dunia. Dia pemakan buah hito-hito sehingga dapat berbicara layaknya manusia. Chopper menggunakan rumble ball ketika bertarung.
Nico Robin
Arkeolog satu-satunya di dunia yang tersisa dari Pulau Ohara yang meneliti asal usul penyandang inisial D melalui Poneglyph yang mungungkapkan kejadian yang sebenarnya pada sejarah 100 tahun yang hilang. Merupakan buruan paling dicari oleh pihak pemerintah dunia karena dianggap sebagai iblis yang dapat mengacaukan perdamaian dunia. Hal ini dibuktikan dengan nilai buruan pada saat umurnya 8 tahun sangat tinggi. Pemakan buah hana-hana sehingga dapat menggandakan anggota tubuhnya dimana saja (tetapi lebih sering menggandakan tangannya.
Franky
Cyborg sekaligus Tukang kayu yang bercita-cita membangun kapal impian, kapal yang mampu mengarungi seluruh lautan seperti kapal Raja Bajak Laut Gold D. Roger, Oro Jackson. Ia juga mengemban cita-cita dari Tom si pembuat kapal terhebat. Franky bertarung dengan menggunakan senjata yang tersembunyi di seluruh tubuhnya.
Brook
Manusia tengkorak berambut afro dan juga seorang Pemusik yang direkrut setelah peristiwa Thriller Bark. Dia merupakan bajak laut yang berjanji pada seekor paus yang bernama Laboon dan bercita-cita untuk meneruskan perjalanan hingga Rafftell,pulau ujung dunia dan berjanji akan kembali lagi menemuiLaboon. Bertarung dengan menggunakan pedang dan biolanya. Pemakan buah Yomi-Yomi yang artinya hidup kembali. Sebenarnya dia sudah lama meninggal, tetapi karena kekuatan buah iblis ini arwahnya kembali dan menemukan jasadnya yang telah tinggal tulang belulang.

Karakter Utama Lainnya:
  1. Akainu, seorang Laksamana terkuat dari Angkatan Laut.
  2. Aokiji, salah satu Laksamana terkuat dari Angkatan Laut, yang menghormati Garp si pahlawan Angkatan Laut dan diketahui berteman dengan Smoker, sempat menghadang kelompok Topi Jerami demi menangkap Nico Robin.
  3. Bartholomew Kuma, anggota Shichibukai yang adalah seorang cyborg.
  4. Boa Hancock, salah satu anggota Shichibukai yang seorang wanita, pemimpin wilayah Amazon Lily yang ternyata jatuh cinta pada Luffy.
  5. Buggy, pertama kali muncul ketika Luffy mencoba merekrut Nami, merupakan mantan kru Bajak Laut Roger dan bekas teman dari Shanks, dia juga adalah kapten dari kelompok Bajak Laut Buggy Badut.
  6. Camie, seorang manusia ikan yang menemani Luffy di Shabondy.
  7. Crocodile, mantan anggota Shichibukai yang dikalahkan oleh Luffy di Alubarna, Arabasta sehingga kemudian ditangkap oleh Smoker dan dijebloskan ke Impel Down, dibebaskan oleh Luffy setelah berjanji bergabung demi menyelamatkan Ace.
  8. Donquixote Doflamingo, salah satu anggota Shichibukai yang sangat berpihak kepada Angkatan Laut.
  9. Gecko Moria, anggota shichibukai bertubuh raksasa, pengendali bayangan dan para zombie, sempat dikalahkan oleh Luffy di Thriller Bark.
  10. God Enel, pemimpin tertinggi di Skypiea yang memiliki kekuatan petir.
  11. Gold D. Roger, Bajak Laut legendaris yang telah meninggal karena dieksekusi Pemerintah Dunia dan Angkatan Laut beberapa tahun sebelumnya, ucapan terakhirnya sebelum eksekusi yang mendorong orang orang untuk mencari harta karun One Piece, dan memulai era Bajak Laut. Kapten dari kelompok bajak laut Roger.
  12. Hatchan, teman dari Camie dan sempat bertempur melawan Topi Jerami ketika masih bergabung dengan Arlong.
  13. Jimbeii, anggota Shichibukai yang dengan sengaja mengundurkan diri setelah menolak untuk bergabung dengan Angkatan Laut demi menghadapi Shirohige. Kini ia berpihak dengan Luffy dan Shirojige demi mencoba menyelamatkan Ace.
  14. Joraquille Mihawk, anggota Shichibukai yang juga jago pedang, pernah bertempur melawan Shanks dan sempat mengalahkan Zoro dengan sebuah pisau kecil.
  15. Kizaru, salah satu Laksamana terkuat dari Angkatan Laut, dengan kekuatan cahayanya dia mengalahkan para anggota 11 Supernova di Shabondy.
  16. Kureha, dokter yang menjadi mentor dari Chopper, yang mengajarkannya ilmu kedokteran.
  17. Kurohige, nama aslinya Marshall D. Teach, Bajak Laut desertir dari kelompok Bajak Laut Shirohige setelah membunuh Thatch demi mendapat Buah Iblis Yami-yami, menjadi kapten Bajak Laut Kurohige, dan diangkat sebagai anggota Shichibukai.
  18. Magellan, kepala penjara Impel Down yang sangat bengis, membenci Luffy karena berhasil kabur dan membawa beberapa narapidana pergi.
  19. Monkey D. Dragon, tokoh revolusioner yang merupakan penjahat paling dicari oleh pemerintah dunia, karena gerakan revolusionernya menyebabkan keruntuhan beberapa negara, merupakan anak dari Garp dan ayah dari Luffy.
  20. Monkey D. Garp, kakek dari Luffy dan ayah dari Dragon, juga seorang pahlawan Angkatan Laut yang disegani karena sering terlibat pertempuran dengan Roger dan Shirohige.
  21. Nevertari Vivi, teman perjalanan kelompok Topi Jerami semenjak dari Whiskey Peak, seorang putri kerajaan Arabasta yang berjuang mencegah kerajaannya jatuh ke tangan Crocodile.
  22. Portgas D. Ace, kakak bagi Luffy dan anak dari Roger, komandan pasukan kedua di kelompok Bajak Laut Shirohige, dikalahkan oleh Kurohige dan terancam dieksekusi di Marineford.
  23. Sengoku, Pemimpin tertinggi Angkatan Laut.
  24. Shanks, Bajak Laut idola Luffy yang memberikan topi jeraminya kepada Luffy, menolong Luffy dari monster laut dan kehilangan sebelah tangannya, mantan kru Bajak Laut Roger, dan juga merupakan kapten kelompok Bajak Laut Rambut Merah.
  25. Shirohige, Bajak Laut terkuat saat ini, mantan rival dari Roger yang juga orang yang paling dicari, berteman dengan Shanks dan merupakan seorang ayah bagi Ace.
  26. Smoker, Komodor Angkatan Laut yang dengan setia memburu Luffy semenjak peristiwa di Loguetown, salah satu pihak Angkatan Laut yang memiliki rasa keadilan sejati.
  27. Tashigi, anak buah smoker seorang jago pedang yang sempat menantang Zoro.
  28. Vegapunk, dokter jenius yang bergabung dengan Angkatan Laut, belum pernah muncul tapi dia disebut sebut sebagai otak dibelakang teknologi Angkatan Laut.
http://onepieceinside.blogspot.sg/2013/06/daftar-karakter-anime-one-piece-dari.html

20 Karakter One Piece Dengan Bounty Tertinggi

View Article
Bounty merupakan salah satu konsep yang digunakan di One Piece untuk menunjukkan tingkat berbahaya suatu tokoh dan supaya ada yang berniat menangkap karakter tersebut. Karena tujuannya yang disebutkan itulah hampir semua kriminal di dunia One Piece memiliki Bounty, mulai dari serendah 50 Belly sampai lebih dari 500 juta Belly. Belly sendiri merupakan satuan mata uang yang ada dalam serial One Piece

Walaupun dalam prosesnya sistem bounty ini cenderung tidak berguna (karena amat jarang ada suatu karakter tertangkap akibat bounty-nya), bounty sering cukup berguna bagi pembaca untuk menentukan seberapa kuat sebuah karakter. Misalnya karakter yang bounty-nya relatif tinggi seperti Luffy (400 juta Belly) dianggap berbahaya, begitu juga dengan yang memiliki bounty rendah seperti Buggy (15 juta Belly) dianggap relatif tidak berbahaya. Lantas, siapakah pemegang bounty tertinggi dalam One Piece? Berikut ini adalah 2o karakter One Piece dengan bounty tertinggi!

Bellamy adalah mantan kapten dari bajak laut Bellamy dan sekarang menjadi anggota dari bajak laut Donquixote. Pada masa lalu, dia termasuk Bajak laut baru yang diperhitungkan di Mock Town dengan bounty 55 juta Belly. Angka ini cukup besar karena waktu itu Blackbeard dan Luffy masih sama sama bernilai 30 juta Belly (walaupun Luffy baru saja dinaikkan bounty nya)

Pasca time-skip, nilai Bellamy meroket menjadi 195 juta Belly karena berhasil bertahan hidup dari Sky Island dan mencapai New World. Dalam Dressroasa Arc, Bellamy bertempur melawan Luffy sekali lagi. Hasil pertempuran ini sudah bisa ditebak dengan kekalahan Bellamy yang dihantam menggunakan tinju Luffy dengan Haki. Pada akhir pertempuran ini Bellamy sepertinya lebih bersahabat ke Luffy dengan menyebutnya teman.

Killer adalah anak buah dari Eustass Kid, Dia adalah salah satu bajak laut yang termasuk “Sebelas Supernova” dalam arc Sabaody Archipelago. Karena dianggap berbahaya bagi pemerintahan, tokoh ini memiliki bounty sebesar 200 juta Belly.
Memiliki tubuh yang langsing namun berisi, dia memiliki rambut pirang yang jatuh sampai paha nya. Ciri khas yang dimiliki karakter ini adalah helm penuh yang memiliki banyak lubang. Karakter ini mengandalkan sabit yang tersambung dengan pelindung tangan. Jika tidak digunakan senjata ini disarungkan pada sarung di sebelah kanan pinggulnya.

Setelah timeskip, Killer semaking gempal dan memiliki leher yang tebal. Karakter ini kemudian memiliki jenggot dan lengannya terluka dan rambutnya lebih pendek. Perubahan lainnya adalah digunakannya kaos biru yang menggunakan logo bajak lautnya

Saudara dari Caribou ini bersama sama menjadi kapten bajak laut Caribou dan memiliki hobi yang sama, membunuh Marine. Karakter ini kebetulan berada di Sabody Archipelago pada saat pertemuan kembali bajak laut topi Jerami.
Meskipun merupakan pengguna Logia, Caribou termasuk karakter yang lemah, terbukti dari Luffy hanya perlu memukulnya sekali untuk membuatnya pingsan. Selain lemah, karakter ini juga pengecut, bahkan dia pernah meninggalkan kru dan adiknya sendiri untuk menyelamatkan diri.
Walaupun demikian, akhirnya Caribou dan Coribou berbaikan lagi karena permintaan dari nenek keduanya bahwa antar saudara harus rukun.

http://www.duniaku.net/2015/05/07/20-karakter-one-piece-dengan-bounty-tertinggi/